Faridatun, Ni’mah (2018) EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE TALKING STICK DALAM PEMBELAJARAN FIQIH KELAS VIII DI MTS TAQWIYATUL WATHON SUMBEREJO KARANGASEM MRANGGEN DEMAK TAHUN AJARAN 2016/2017. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim Semarang.
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (348kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (457kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (405kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (477kB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (127kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (273kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini di latar belakangi oleh Metode talking stick mulai dilakukan di MTs Taqwiyatul Wathon Sumberejo Karangasem Mranggen Demak khususnya pada pembelajaran fiqih kelas VIII untuk mengikuti tuntutan pembelajaran yang aktif sesuai dengan tuntutan kurikulum sekarang, pembelajaran yang menggunakan model ceramah, tanya jawab mulai ditinggalkan dalam pembelajaran fiqih karena tidak mampu mengaktifkan siswa, metode talking stick merupakan salah satu bentuk pembelajaran aktif yang mampu menjadikan siswa aktif sejak awal pembelajaran dan melakukan pembelajaran dengan senang. Tujuan penelitian adalah 1) Untuk mengetahui penerapan metode talking stick dalam pembelajaran fiqih Kelas VIII di MTs Taqwiyatul Wathon Sumberejo Karangasem Mranggen Dema. 2) Untuk mengetahui problematika yang dihadapi dalam penerapan metode talking stick dalam pembelajaran fiqih Kelas VIII di MTs Taqwiyatul Wathon Sumberejo Karangasem Mranggen Demak dan solusinya. Jenis penelitian lapangan ini bersifat kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi, data yang telah di dapat kemudian dianalisis melalui analisis data dengan tiga tahapan yaitu reduksi, penyajian data dan verifikasi atau kesimpulan. Hasil penelitian menunjuukkan: 1) Penerapan metode talking stick dalam pembelajaran fiqih Kelas VIII di MTs Taqwiyatul Wathon Sumberejo Karangasem Mranggen Demak dilakukan dengan guru menyiapkan sebuah tongkat, guru menyampaikan materi pokok yang akan dipelajari, kemudian memberikan kesempatan kepada siswa untuk membaca dan mempelajari materi pada buku paketnya, kemudian mempersilakan siswa untuk menutup bukunya. Guru mengambil tongkat dan memberikan kepada siswa secara acak diiringi dengan musik yang diberikan bergulir ketika musik berhenti maka kelompok yang mendapat tongkat harus menjawab, setelah itu guru memberikan pertanyaan dan siswa yang memegang tongkat tersebut menjawabnya, demikian seterusnya sampai bagian besar siswa mendapat bagian untuk menjawab setiap pertanyaan dari guru. 2) Problematika yang dihadapi dalam penerapan metode talking stick dalam pembelajaran fiqih Kelas VIII di MTs Taqwiyatul Wathon Sumberejo Karangasem Mranggen Demak diantaranya: Metode talking stick pada pembelajaran fiqih itu merupakan sesuatu yang baru, materi yang banyak dan padat sedangkan jam mata pelajaran fiqih hanya 2 jam dalam satu minggu, profesionalisme dalam mengajar, masih lemahnya pengetahuan dasar agama Islam, sebagian peserta didik yang kurang memahami tentang metode yang diterapkan guru fiqih, dan dukungan yang kurang dari orang tua, sedang solusi yang dilakukan diantaranya: perlu diberikan pelatihan yang berkaitan dengan pembelajaran dengan menggunakan metode talking stick, memberikan perhatian khusus terhadap siswa terutama dalam penyampaian materi dan menerangkan lebih terperinci tentang metode yang diterapkan dan peran masyarakat terutama orang tua harus terus digalakkan dalam proses pembelajaran. Penerapan metode talking stick dalam pembelajaran fiqih, efektif terhadap peningkatan hasil belajar dan keaktifan belajar siswa, ketuntasan belajar siswa dalam setiap kelas rata-rata, mencapai 80% dari jumlah siswa dalam satu kelas.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 20 Aug 2018 01:57 |
Last Modified: | 20 Aug 2018 01:57 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/1230 |
Actions (login required)
View Item |