Dwi Mindiarti, Dwi (2016) PERBANDINGAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN FRAKSI ETIL ASETAT EKSTRAK ETANOL BUAH MANGGA ARUMANIS (Mangifera indica L.) DAN MANGGA KWENI (Mangifera odorata Griff.) DENGAN METODE DPPH SERTA IDENTIFIKASI FLAVONOIDNYA. Skripsi thesis, Univeritas Wahid Hasyim Semarang.
Text
COVER.pdf Restricted to Registered users only Download (468kB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (240kB) |
Abstract
Buah mangga arumanis dan mangga kweni mengandung flavonoid yang mempunyai aktivitas antioksidan. Tujuan penelitian adalah untuk membandingkan aktivitas antioksidan fraksi etil asetat ekstrak etanol buah mangga arumanis dan mangga kweni beserta identifikasi senyawa aktif golongan flavonoid. Ekstraksi menggunakan etanol dilakukan secara maserasi dilanjutkan dengan fraksinasi menggunakan etil asetat. Metode yang digunakan untuk mengetahui aktivitas antioksidan adalah DPPH. Identifikasi flavonoid dilakukan dengan uji pendahuluan dan KLT. Analisis data menggunakan regresi linier antara konsentrasi larutan uji dengan persentase aktivitas antioksidan sehingga diperoleh IC50. Perbedaan nilai IC50 antar larutan uji diuji dengan t independent. Hasil penelitian menunjukkan fraksi etil asetat ekstrak etanol buah mangga arumanis dan mangga kweni mempunyai aktivitas antioksidan. Nilai IC50 fraksi etil asetat ekstrak etanol buah mangga arumanis 73,32 ppm, buah mangga kweni 72,58 ppm dan vitamin C 1,86 ppm. Aktivitas antioksidan fraksi etil asetat ekstrak etanol buah mangga arumanis lebih kecil dibandingkan mangga kweni. Mangga arumanis dan mangga kweni mengandung flavonoid.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 05 Oct 2016 03:47 |
Last Modified: | 05 Oct 2016 03:47 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/508 |
Actions (login required)
View Item |