Syaidatul, Musyarofah and Sari, Hernawati (2020) MOTIVASI BELAJAR DAN KONTRIBUSI ALUMNI PESANTREN DALAM INTERNALISASI NILAI-NILAI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA MASYARAKAT DI DESA KLUWUT KECAMATAN BULAKAMBA KABUPATEN BREBES. Masters thesis, Universitas Wahid Hasyim.
|
Text
Syaidatul Musyarofah_18200011112_Pasca Sarjana_PAI.pdf Download (27MB) | Preview |
Abstract
Generasi muda di Desa Kluwut merasa memiliki tanggug jawab yang besar terhadap dekadensi moral di Desa ini, sehingga berkewajiban untuk memilih lembaga pendidikan yang tepat untuk membentuk karakter mereka. Salah satu jalan alternatifnya adalah Pendidikan di pesantren. Mereka meyakini Pendidikan di pesantren dibekali ilmu-ilmu agama yang kuat sehingga diharapkan mampu menghadapi tantangan zaman saat ini. Harapannya adalah setelah mereka pulang kembali ke masyarakat bisa menjadi generasi penerus yang akan melakukan internalisasi nilai-nilai PAI di lingkungannya, sehingga efek negatif dari globalisasi bisa diminimalisir. Berdasarkan deskripsi tersebut, peneliti terurik melakukan penyelidikan dengan rumusan masalalm Bagaimana motivasi para alumni pesantren di Desa Kluwut Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes untuk belajar di pesantren?; Bagaimana kontribusi alumni pesantren dalam menginternalisasi nilai-nilai PAI pada masyarakat di Desa Kluwut?: Faktor-faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat para alumni pesantren dalam proses internalisasi nilai-nilai PAI pada masyarakat di Desa Kluwut?; dan Bagaimanakah dampak motivasi belajar di pesantren dalam proses internalisasi nilai-nilai PAI oleh alumni pesantren pada masyarakat di Desa Kluwut Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes?. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), yang dilakukan dengan menggunakan penelitian kualitatif. Dalam praktiknya, penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data seperti dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis datanya menggunakan analisis data kualitatif, mengikuti konsep Miles dan Huberman Penelitian ini menunjukkan hasil antara lain: Pertama, rata-rata alumni mempunyai motivasi intrinsik dan ekstrinsik, namun motivasi intrinsik lebih dominan; Kedua, Kontribusi alumni pesantren dalam menginternalisasi nilai-nilai PAI dilaksanakan lewat kegiatan keagamaan dan dakwah bil hal; Ketiga, Faktor pendukung internalisasi antara lain: a) Dukungan dari masyarakat, pemerintah desa dan tokoh masyarakat; dan b) Ekonomi masyarakat yang semakin baik dan mapan. Keempat. Faktor penghambatnya antara lain: a) Ada masyarakat yang tidak suka; b) Perbedaan faham; c) Pendanaan dan kurangnya kesadaran masyarakat; dan d) Sifat egois alumni pesantren; e) mempertahankan kebiasaan lama yang tidak sesuai dengan syariat; dan f) Pendidikan keagamaan masih disepelekan: Keempat, Internalisasi nilai- nilai PAI oleh alumni pesantren di Masyarakat Desa Kluwut, memberikan dampak berupa kerukunan hidup antar penganut aliran yang berbeda semakin kondusif dan aman, semakin tingginya kesadaran beragama, merubah kebiasaan buruk masyarakat dan amaliyah sedekah dan jariyah semakin meningkat
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion |
Divisions: | Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam (S2) |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 27 Jan 2024 03:21 |
Last Modified: | 27 Jan 2024 03:21 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/4039 |
Actions (login required)
View Item |