Tia, Risqiani and Maskudi, Maskudi and Hasan, Hasan (2020) Analisis Sema Penyaluran Dana Zakat Infaq Shadaqah Pendistribusian Air Bersih Terhadap Ekonomi Mustahik di Baitul Mall Hidayatullah Kota Semarang. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.
|
Text
Tia Risqiani_151030024_Ekonomi_Ekonomi Islam.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui mekanisme penyaluran dana zakat infaq dan shadaqah oleh Baitul Mall Hidayatullah Kota Semarang kepada masyarakat. Hal ini penting untuk diteliti karena Baitul Mall Hidayatullah memiliki peran fungsi sosial yang salah satunya adalah wajib menjalankan fungsi penghimpunan dana zakat infaq dan shadaqah dan kemudian menyalurkan dana nya kepada masyarakat. Fungsi sosial tersebut harus dilakukan secara maksimal agar tercapainya suatu kesejahteraan masyarakat. Metode Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan data primer dan sekunder, data primer didapatkan dari wawancara, observasi dan dokumentasi Baitul Mall Hidayatullah dan salah satu mustahik. Data sekunder didapatkan dari beberapa jurnal . Hasil penelitian menujukan yaitu pertama skema penyaluran dana zakat, infaq, shadaqah Baitul Mall Hidayatullah yang dilakukan dengan survei masyarakat, melakukan pendataan dan pengumpulan dokumen persyaratan mustahik, melakukan pembukaan rekening kemudian melukan pencairan dana. Kedua, faktor yang menjadi pertimbangan Baitul Mall Hidayatullah dalam memberikan penyaluran dana zakat infaq dan shadaqah kepada masyarakat yaitu mengutamakan 8 asnaf penerima dana zakat infaq dan shadaqah untuk diberikan pendistribusian air khususnya dalam penelitian ini. Kata kunci : Dana Zakat, infaq, shadaqah
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Ekonomi Islam |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 20 Jan 2024 01:45 |
Last Modified: | 20 Jan 2024 01:45 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/3504 |
Actions (login required)
View Item |