MURTASIYAH, MURTASIYAH (2020) HUBUNGAN GAYA BELAJAR MAHASISWA TERHADAP PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS WAHID HASYIM SEMARANG TAHAP PENDIDIKAN DOKTER. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.
Text
MURTASIYAH_169010046.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Latar belakang: Gaya belajar merupakan sebuah pendekatan yang menjelaskan mengenai bagaimana individu belajar, berkonsentrasi, menguasai dan mengingat informasi dari suatu proses. Setiap mahasiswa memiliki gaya belajar yang berbeda dari tingkat kinerja, kecepatan menyerap informasi. Prestasi akademik merupakan suatu hasil dari aktivitas belajar mahasiswa yang dinyatakan dalam bentuk nilai, angka, atau huruf. Prestasi akademik dapat dicapai melalui proses pembelajaran yang didapat dan hasil belajar mahasiswa dalam perkuliahan. Tujuan: untuk mengetahui hubungan gaya belajar mahasiswa terhadap prestasi akademik mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Wahid Hasyim Semarang Metode: penelitian observasional analitik yang dilakukan secara cross sectional dengan total responden sebanyak 145. Pengambilan data dilakukan dengan informed consent dan pengisian kuesioner kepada responden. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan antara gaya belajar mahasiswa terhadap prestasi akademik mahasiwa dengan p-value = 0,000. Kesimpulan: terdapat hubungan antara gaya belajar mahasiswa terhadap prestasi akademik mahasiswa dan tipe gaya belajar yang dominan yaitu gaya belajar auditorik. Kata kunci: gaya belajar, prestasi akademik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 05 Mar 2021 05:50 |
Last Modified: | 05 Mar 2021 05:50 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/3002 |
Actions (login required)
View Item |