Evi, Sukawati (2020) STANDARDISASI PARAMETER SPESIFIK DAN NON SPESIFIK EKSTRAK ETANOL DAUN KELUWIH (Artocarpus communis). Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.
Text
155010068 Evi Sukawati.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Ekstrak daun keluwih terbukti mengandung senyawa alkaloid, triterpenoid, flavonoid, saponin, fenolik dan tanin. Kandungan kimia suatu ekstrak dipengaruhi oleh kondisi tanah, budidaya, pasca panen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil standardisasi parameter spesifik dan non spesifik ekstrak. Daun keluwih diekstraksi menggunakan metode ultrasonik dengan pelarut etanol 70%. Standardisasi ekstrak etanol daun kluwih meliputi Parameter spesifik (identitas tanaman, organoleptik dan senyawa terlarut dalam pelarut tertentu). Parameter non spesifik (susut pengeringan, kadar air, kadar abu total, kadar abu tak larut asam, bobot jenis, cemaran logam berat dan cemaran mikroba). Hasil data dibandingkan dengan parameter standar dan dianalisis secara deskriptif. Hasil analisis parameter spesifik meliputi, organoleptis ekstrak berwarna coklat kehitaman, rasa yang pahit serta bau khas kluwih, senyawa larut air diperoleh sebesar 10% dan senyawa larut etanol diperoleh sebesar 23,33%. Hasil yang diperoleh pada analisis parameter non spesifik adalah, susut pengeringan 11,66±1,33%, kadar air 23,206± 0,091%, kadar abu 9,678±0,306%, kadar abu tidak larut asam 2,262± 0,132%, bobot jenis 1,007±0,006%, cemaran logam berat Hg<0,006 mg/kg, Pb<0,02 mg/kg, As<0,03 mg/kg dan angka lempeng total <2,5x10 3 koloni/ g, angka kapang khamir<1x10 1 koloni/g dan. Ekstrak etanol memenuhi parameter spesifik sedangkan pada analisis parameter non spesifik tidak memenuhi syarat pada pengujian senyawa tidak larut asam dan susut pengeringan. Kata kunci: Standardisasi, Ekstrak Daun Keluwih (Atorcarpus communis), Parameter Spesifik Dan Parameter Non Spesifik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 08 Feb 2021 06:57 |
Last Modified: | 08 Feb 2021 06:57 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2696 |
Actions (login required)
View Item |