Amir, Mahmud (2020) PENGARUH CMC-Na TERHADAP AKTIVITAS ANTIOKSIDAN SEDIAAN GEL EKSTRAK DAUN NANGKA (Artocarpus heterophyllu) DENGAN METODE DPPH (1,1-Diphenyl-2-Picrylhydrazyl). Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.
Text
145010076 Amir Mahmud.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
CMC-Na digunakan sebagai gelling agent karena mempunyai keuntungan dapat dicampur dengan berbagai macam zat aktif (aceptable) memiliki tampilan yang elegan, jernih, dan viskositasnya yang tinggi pada konsentrasi rendah. Penggunaan CMC-Na dalam pembuatan sediaan gel dengan konsentrasi tertentu bertujuan untuk mengetahui pengaruh CMC-Na terhadap aktivitas antioksidan sediaan gel ekstrak daun nangka menggunakan metode DPPH(1,1-Diphenyl-2- picrylhidrazyl). Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan etanol 70%. Sediaan gel dibuat dalam 4 formula berdasarkan variasi konsentrasi CMC Na yaitu formula kontrol negatif (3%); F1(4%); F2(5%) dan F3(6%) dengan masing-masing konsentrasi ekstrak daun nangka 10%. Gel yang diperoleh diuji karakteristik meliputi, viskositas, pH, daya sebar, daya lekat, serta uji antioksidan. Hasil uji pH, dianalisis secara deskriptif, sedangkan hasil uji viskositas dan daya sebar dianalisis menggunakan ANOVA satu jalan. Hasil uji aktivitas antioksidan berupa nilai % antioksidan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keempat formula memiliki aktivitas antioksidan F(-): 2,451 %, FI: 3575,33 %, FII: 3272,33 %, FII: 3491,33 %, berbau khas daun nangka, berwarna hijau tua, homogen dan memiliki pH sesuai kulit tangan. Peningkatan konsentrasi CMC-Na dalam sediaan gel dapat meningkatkan viskositas dan daya lekat tetapi menurunkan daya sebar. Variasi konsentrasi CMC-Na tidak mempengaruhi aktivitas antioksidannya. Kata Kunci : antioksidan, daun nangka (Artocarpus Heterophyllu) , DPPH, gel.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 08 Feb 2021 03:31 |
Last Modified: | 08 Feb 2021 03:31 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2663 |
Actions (login required)
View Item |