Fitria, Dwi Astuti (2020) UJI AKTIVITAS ANTIPIRETIK EKSTRAK ETANOL DAUN ASAM JAWA (Tamarindus indica L.) PADA TIKUS WISTAR YANG DIINDUKSI VAKSIN DPT HB. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.
Text
145010063 Fitria Dwi Astuti.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Daun asam jawa (Tamarindus indica L.) telah digunakan secara tradisional untuk mengobati demam sehingga dapat dikembangkan lebih lanjut dalam bentuk ekstrak. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan efek antipiretik ekstrak etanol daun asam jawa (EEDAJ) terhadap tikus Wistar menggunakan metode induksi demam vaksin DPT-Hb. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan menggunakan randomized time series match pretest and post test control group design. Tikus jantan galur Wistar sebanyak 25 ekor yang dibagi menjadi 5 kelompok perlakuan, yaitu kelompok kontrol negatif diberikan CMC Na 0,5% 12,5 mL/KgBB, kelompok kontrol positif diberikan parasetamol 63 mg/KgBB, dan tiga kelompok perlakuan EEDAJ diberikan tiga dosis yang berbeda yaitu 187,5 mg/KgBB; 375 mg/KgBB; dan 750 mg/KgBB. Uji efek antipiretik dilakukan dengan mengukur perubahan suhu rektal hewan uji sebelum diinduksi vaksin DPT-Hb 0.2 mL, 5 jam setelah diinduksi vaksin DPT-Hb, dan 30 menit sekali setelah perlakuan sampai menit ke 180. Data yang diperoleh dianalisis secara statistik menggunakan uji Beda Dua Variabel Berpasangan pada taraf kepercayaan 95%. Ekstrak etanol daun asam jawa terbukti mempunyai aktivitas antipiretik pada tikus jantan galur Wistar yang diinduksi vaksin DPT-Hb. Aktivitas antipiretik terlihat pada dosis 187,5 mg/KgBB; 375 mg/KgBB; dan 750 mg/KgBB. Kata kunci: Ekstrak etanol, daun asam jawa (Tamarindus indica L.), antipiretik, vaksin DPT-Hb.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 08 Feb 2021 03:21 |
Last Modified: | 08 Feb 2021 03:21 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2658 |
Actions (login required)
View Item |