Wahid Hasyim University | Digital Repository

IMPLIKASI KEGIATAN MAJELIS AL-KHIDMAH DALAM MEMBENTUK KARAKTER TOLERANSI DAN PEDULI SOSIAL PADA JAMA’AH REMAJA DI KECAMATAN SAYUNG KABUPATEN DEMAK

Nuriyatun, Nadzifah (2020) IMPLIKASI KEGIATAN MAJELIS AL-KHIDMAH DALAM MEMBENTUK KARAKTER TOLERANSI DAN PEDULI SOSIAL PADA JAMA’AH REMAJA DI KECAMATAN SAYUNG KABUPATEN DEMAK. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.

[img] Text
166010039 Nuriyatun.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Kata Kunci: Implikasi, Kegiatan Majelis Al - Khidmah, Karakter Toleransi dan Peduli Sosial, Jama‟ah Remaja Islam adalah agama yang universal dan paripurna.Seluruh dimensi kehidupan manusia yang telah diatur dengan jelas dan tegas didalam ajaranya. Ajaran islam saat ini dapat tertransformasikan tidak hanya di bangku sekolah atau di dalam lingkup pendidikan formal saja, melalui kajian - kajian dan organisasi majelis juga membantu memberikan pemahaman tentang nilai - nilai ajaran Isl am Majelis Ta‟lim adalah sebuah wadah pembentuk jiwa dengan pribadi yang agamis yang berfungsi sebagai stabilisator dalam seluruh gerak aktivitas kehidupan umat Islam Indonesia. Makawadah- wadah kajian ilmu seperti ini selayaknya mendapat apresiasi dan dukungan dari masyarakat, sehingga terlahir generasi - generasi muda yang memiliki intelektual . Fokus dalam penelitian ini adalah: (1) Kegiatan Al - Khidmah dalam membentuk karakter toleransi dan peduli sosial jama‟ah remaja. (2) Implikasi kegiatan majelis Al - Khidmah dalam membentuk karakter toleransi dan peduli sosial jama‟ah remaja. Tujuan penelitian adalah (1) untuk mendeskripsikan kegi atan majelis Al - Khidmah dalam membentuk karakter toleransi dan peduli sosial jama‟ah remaja, dan (2) untuk menganalisis Implikasi kegiatan majelis Al Khidmah dalam membentuk karakter toleransi dan peduli sosial jama‟ah remaja Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif dan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan teknik perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan dantriangulasi data, analisis data menggunakan reduksi data, penyajian dan verifikasi. Simpulan penelitian menunjukkan: Implikasi kegiatan majelis Al Khidmah dalam membentuk karakter toleransi dan peduli sosial jama‟ah remaja, Implikasi kegiatan majelis Al - Khidmah dalam Membentuk karakter toleransi sangat berkontribusi bagi seluruh jama‟ah khusunya remaja bukan dari materi yang disampaikan tetapi karena pembiasaan dengan perbedaan yang ia temui dilapangan . Rasa peduli untuk merasakan apa yang dirasakan oleh orang lain belu m tertanam betul atau belum menjadi karakter jama‟ah remaja. Kegiatan majelis Al - khidmah hanya menjadi wadah majelis dzikir bagi para jama‟ah pembentukan atau pendidikan karakter hanya ada pada kerja sama antar jama‟ah untuk berlangsungnya kegiatan majelis

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Agama Islam > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 01 Feb 2021 07:23
Last Modified: 01 Feb 2021 07:23
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2539

Actions (login required)

View Item View Item