Wahid Hasyim University | Digital Repository

IMPLEMENTASI METODE TANYA JAWAB UNTUK MENGASAH KEMAMPUAN HAFALAN DAN PEMAHAMAN SANTRI DALAM KAJIAN RINGKASAN KITAB FIQIH DI PONDOK PESANTREN AL ISLAH AL ISHOM MAYONG JEPARA

Ni‟matul, Maula (2020) IMPLEMENTASI METODE TANYA JAWAB UNTUK MENGASAH KEMAMPUAN HAFALAN DAN PEMAHAMAN SANTRI DALAM KAJIAN RINGKASAN KITAB FIQIH DI PONDOK PESANTREN AL ISLAH AL ISHOM MAYONG JEPARA. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.

[img] Text
156010064 Ni'matul Maula.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Kata Kunci: Metode Tanya Jawab, Kemampuan Hafalan, Pemahaman, Ringkasan Kitab Fiqih. Guru memegang peranan penting dalam kegiatan belajar mengajar yaitu sebagai pentransfer ilmu pengetahuan. Guru merupakan faktor penentu dalam mencapai tujuan pendidikan dan meningkatkan hasil belajar peserta didik. Penelitan ini di latar belakangi dengan fenomena santri yang kurang memperhatikan materi yang disampaikan karena munculnya rasa bosan. Santri cenderung malu untuk bertanya kepada guru ketika menemui suatu permasalahan yang berkaitan dengan pembelajaran fiqih. Dan beberapa santri lebih sering bercanda dengan temannya dari pada memperhatikan materi. Apabila kondisi tersebut dibiarkan maka akan mengakibatkan tidak tercapainya tujuan pembelajaran yang diharapkan. Fokus dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan: (1) Implementasi metode tanya jawab dalam kajian ringkasan kitab fiqih (2) Kemampuan hafalan serta pemahaman santri pada kajian kitab fiqih (3) Faktor pendukung dan penghambat Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Implementasi metode tanya jawab dalam kajian ringkasan kitab fiqih berjalan dengan baik dan berpengaruh pada kemampuan pemahaman serta kepamampuan hafalan santri. Hal ini dapat dilihat dari proses timbal balik pertanyaan maupun jawaban dalam pembelajaran yang dilakukan oleh guru maupun pembimbing dan santri. Dengan berjalannya metode tanya jawab yang diterapkan di pondok pesantren, akan semakin mudah santri dalam menguasai isi dari kitab fiqih tersebut sekaligus mengembangkan potensi yang dimilikinya secara maksimal. Dari situlah santri terdorong dan mampu untuk menghafal dan memahami isi dari ringkasan kitab fiqih yang dipelajari di Pondok Pesantren Al Islah Al Ishom Mayong Jepara tersebut. Adapun faktor penghambat dari penerapan metode tanya jawab diantaranya adalah (a) kurang profesionalnya pembimbing dalam penyampaian, (b) sulitnya untuk dapat memahami karena penggunaan bahasa yang digunakannya, dan (c) manajemen waktu yang kurang efektif, sehingga menghambat proses berjalannya penerapan metode tanya jawab. Sedangkan faktor pendukung dari penerapan metode tanya jawab sendiri diantaranya adalah : (a) adanya guru atau ustadz maupun pembimbing, (b) motivasi dari ustadz/ah maupun kyai, serta (c) lingkungan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Agama Islam > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 01 Feb 2021 03:55
Last Modified: 01 Feb 2021 03:55
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2503

Actions (login required)

View Item View Item