MUSLICHAH, MUSLICHAH (2020) IMPLEMENTASI PROGRAM BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM PENANAMAN NILAI-NILAI AKHLAKUL KARIMAH SISWA DI SMP N 04 CEPIRING, KEC.CEPIRING KAB. KENDAL. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim Semarang.
Text
156010023 Muslichah.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui program bimbingan dan konseling yang diterapkan di SMP N 04 Cepiring Kec. Cepiring Kab. Kendal, implementasi program bimbingan dan konseling dalam penanaman nilai-nilai akhlakul karimah siswa SMP N 04 Cepiring Kec. Cepiring Kab. Kendal dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan program bimbingan dan konseling dalam penanaman nilai-nilai akhlakul karimah siswa SMP N 04 Cepiring Kec. Cepiring Kab. Kendal. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan metode pengumpulan data, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan tehnik analisis kualitatif. Data yang terkumpul kemudian di analisis dengan menggunakan metode deskripsi dan induktif. Metode deskriptif yaitu metode pembahasan yang berusaha mendeskripsikan suatu gejala, peristiwa dan kejadian yang terjadi pada saat penelitian. Sedangkan metode induktif yaitu suatu pengambilan keputusan dengan menggunakan polapikir yang terkait dari fakta-fakta yang sifatnya khusus kemudian digeneralisasikan kepada hal-hal yang bersifat umum. Hasil penelitian beberapa program bimbingan konseling yang diberikan guru bimbingan konseling terhadap siswa, yaitu meliputi Program bimbingan kepribadian, Program bimbingan belajar, Program bimbingan sosial, Program bimbingan karier.Dan yang diutamakan yaitu program bimbingan kepribadian dan program bimbingan karir. Implementasi program bimbingan dan konseling dalam penanaman nilai-nilai akhlakul karimah siswa SMP N 04 Cepiring Kec. Cepiring kab. Kendal yaitu para konselor melakukan beberapa hal yang dapat memperlancar kinerja dari program bimbingan konseling tersebut, di antaranya: konselor memberikan pelayanan orientasi, melakukan pendataan terhadap siswas-siswinya yang bermasalah, selalu berkonsultasi dengan pihak sekolah ketika mengambil suatu keputusan. Faktor pendukung program bimbingan dan konseling dalam penanaman nilai-nilai akhlakul karimah siswa di SMP N 04 Cepiring Kec.Cepiring Kab.Kendal yaitu keteladanan guru dan kepala sekolah, kerja sama antara guru, orang tua dan osis. Sedangkan factor penghambatnya yaitu penghambat Program Bimbingan Dan Konseling Dalam Penanaman Nilai-Nilai Akhlakul Karimah yaitu faktor pendidik yang kurang kreatif dalam mengajar, faktor keadaan keluar ga kurangnya perhatian orang tua, dan faktor lingkungan adat dan kebiasaan yang kurang baik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 12 Jan 2021 03:27 |
Last Modified: | 12 Jan 2021 03:27 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2344 |
Actions (login required)
View Item |