Winda Qori Khusna, Winda (2017) EFEK EKSTRAK METANOLIK KULIT BATANG SUKUN (Artocarpus communis) TERHADAP AKTIVITAS SITOTOKSIK CISPLATIN PADA SEL KANKER PAYUDARA T47D. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim Semarang.
|
Text
COVER.pdf Download (306kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (348kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (196kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (460kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (94kB) |
||
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (660kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (184kB) | Preview |
Abstract
Cisplatin merupakan agen kemoterapi yang sering digunakan dalam pengobatan kanker payudara, namun cisplatin memiliki efek samping. Salah satu upaya meminimalkan efek samping cisplatin yaitu mengkombinasikan dengan senyawa bahan alam. Kulit batang sukun (Artocarpuscommunis) mengandung flavonoid dan terbukti memiliki aktivitas sitotoksik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi sitotoksik EMKBS dan kombinasinya dengan cisplatin pada sel kanker payudara T47D. Kulit Batang Sukun diekstraksi menggunakan metanol dengan metode perkolasi. Jenis penelitian eksperimental dengan menggunakan post test only matched control group design. Kombinasi ekstrak metanolik kulit batang sukun dengan cisplatin menggunakan perbandingan konsentrasi 1/2, 1/3, 1/4, 1/6, dari masing - masing yang diperoleh.Uji sitotoksik dilakukan dengan menggunakan MTT assay, yang kemudian digunakan dalam penentuan nilai Combination Index (CI). Kombinasi ekstrak metanolik kulit batang sukun dengan cisplatin mampu menghasilkan efek sinergis yaitu kombinasi EMKBS 1/2 IC50 (56,885 µg/ml) dengan cisplatin 1/6 IC50 (3,209 µM); kombinasi EMKBS 1/4 IC50 (28,344 µg/ml) dengan cisplatin 1/2 IC50 (9,626 µM) dan 1/6 IC50 (3,209 µM); kombinasi EMKBS 1/6 IC50 (18,896 µg/ml) dengan cisplatin 1/2 IC50 (9,626 µM), 1/4 IC50 (4,813 µM) dan 1/6 IC50 (3,209 µM). Kata Kunci : Kulit batang sukun (Artocarpus Communis), Sitotoksik, Cisplatin, Sel T47D
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 20 Dec 2017 05:24 |
Last Modified: | 20 Dec 2017 05:24 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/931 |
Actions (login required)
View Item |