Mukhamad Iqbal, Al-Amin (2019) AKTIVITAS ANTIOKSIDAN, PENETAPAN KADAR FENOLIK TOTAL, DAN FLAVONOID TOTAL EKSTRAK n-HEKSAN, ETIL ASETAT, DAN ETANOL DAUN JENGKOL (Pithecellobium jiringa). Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim Semarang.
|
Text
COVER.pdf Download (612kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (572kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (465kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (712kB) |
||
|
Text
BAB IV.pdf Download (159kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (286kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Daun jengkol (Pithecellobium jiringa) memiliki kandungan berupa flavonoid, polifenol, tanin, dan kuinon. Senyawa yang berpotensi sebagai antioksidan adalah flavonoid dan fenolik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kadar fenolik total, flavonoid total, dan nilai aktivitas antioksidan serta korelasi kadar fenolik total dan flavonoid total terhadap aktivitas antioksidan ekstrak daun jengkol. Ekstraksi serbuk daun jengkol dilakukan dengan metode perkolasi menggunakan pelarut n-heksan, etil asetat, dan etanol 96 %. Perkolat dipekatkan menggunakan rotary evaporator hingga diperoleh ekstrak kental. Pembanding untuk kadar fenolik total dan flavonoid total berturut-turut adalah asam galat dan kuersetin yang diuji dengan metode kolorimetri yang dibaca pada spektrofotometri UV-Vis. Aktivitas antioksidan diuji menggunakan senyawa DPPH. Data berupa nilai kadar fenolik total, flavonoid total, dan IC50 dari ekstrak n-heksan, ekstrak et i l asetat, dan ekstrak etanol 96 % daun jengkol yang dianali si s secara stati st i k menggunakan uji korelasi Spearman. Kadar fenolik total dan flavonoid total ekstrak n-heksan, etil asetat, dan etanol 96 % daun jengkol berturut-turut sebesar 145,050; 469,948; dan 340,703 mg/gram untuk kadar fenolik total dan 4,343; 15,915; dan 9,511 mg/gram untuk kadar flavonoid total, sedangkan nilai IC 50 ekstrak n-heksan, etil asetat, dan etanol 96 % daun jengkol berturut-turut sebesar 65,287; 51,270; dan 62,859 ppm. Nilai IC50 pada vitamin C sebesar 4,662 ppm. Terdapat korelasi negatif yang tinggi antara kadar fenolik total dan flavonoid total ekstrak n-heksan, etil asetat, dan etanol 96 % daun jengkol (Pithecellobium jiringa) terhadap nilai IC 50 . . Kata kunci: Daun Jengkol (Pithecellobium jiringa), Fenolik total, Flavonoid total, Antioksidan, Korelasi
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 05 Nov 2019 02:08 |
Last Modified: | 05 Nov 2019 02:08 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/1870 |
Actions (login required)
View Item |