Saiful, Hamam (2018) PENGARUH INTENSITAS MENGIKUTI KEGIATAN KHITOBAH TERHADAP PERILAKU SOSIAL KEAGAMAAN SANTRI DI PONDOK PESANTRENRAUDLATUL HIDAYAH DESA KEDUNGGADING KECAMATAN RINGINARUM KABUPATEN KENDAL. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim Semarang.
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (222kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (261kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (231kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (174kB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (79kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (144kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Intensitas adalah keseringan, kesungguhan atau kebulatan tekad dan tenaga yang dikerahkan untuk melakukan suatu usaha. Khitobah adalah seni tentang ketrampilan berbicara di depan umum seperti ceramah, pengajian, rapat umum dan lain-lain dengan menggunakan bahasa retorika yang mengesankan, untuk memperoleh daya tarik yang tinggi dari pendengar atau pengunjung. Perilaku Sosial Keagamaan adalah tanggapan atau reaksi total individu terhadap masalahmasalah sosial yang mempunyai implikasi dengan ajaran islam atau sekurangkurangnya mempunyai nilai islamiyah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intensitas mengikuti kegiatan khitobah (X) terhadap perilaku sosial keagamaan (Y) santri Pondok Pesantren Raudlatul Hidayah Desa Kedunggading Kecamatan Ringinarum Kabupaten Kendal. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh santri di pondok Pesantren Raudlatul Hidayah Desa Kedunggading Kecamatan Ringinarum Kabupaten Kendal berjumlah enam puluh siswa. Pengambilan sampel peneliti menggunakan total sampling karena jumlah populasi kurang dari seratus siswa. Variabel dalam hal ini terdiri dari: Intensitas Mengikuti Kegiatan Khitobah variabel bebas (variabel X) dan Perilaku Sosial Keagamaan Santri sebagai variabel terikat (variabel Y). Metode pengumpulan data menggunakan metode quesioner untuk mengetahui Intensitas Mengikuti Kegiatan Khitobah dan Perilaku Sosial Keagamaan Santri. Pengujian hipotesis penelitian ini menggunakan analisis statistik atau analisis kuantitatif, dengan menggunakan rumus analisis korelasi product moment. Hasil penelitian terhadap enam puluh responden menunjukkan Intensitas Mengikuti Kegiatan Khitobah termasuk kategori baik dengan rata-rata variabel adalah 66,7. Dan Perilaku Sosial Keagamaan Santri juga kategori baik dengan nilai hasil rata-rata variabel adalah 67,56. Hasil uji hipotesis selanjutnya menjelaskan bahwa terdapat pengaruh yang positif antara Intensitas Mengikuti Kegiatan Khitobah terhadap Perilaku Sosial Keagamaan Santri di Pondok Pesantren Raudlatul Hidayah Desa Kedunggading Kecamatan Ringinarum Kabupaten Kendal. Hal tersebut telah dibuktikan dengan hasil statistik teknik product moment yang diperoleh sebesar 0,417.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 20 Aug 2018 07:44 |
Last Modified: | 20 Aug 2018 07:44 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/1268 |
Actions (login required)
View Item |