Wahid Hasyim University | Digital Repository

UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL JANTUNG PISANG MAS (Musa acuminata Colla) DENGAN METODE DPPH (2,2-difenil-1-pikrilhidrazil)

Yuni Antika Susanti, Yuni (2016) UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL JANTUNG PISANG MAS (Musa acuminata Colla) DENGAN METODE DPPH (2,2-difenil-1-pikrilhidrazil). Skripsi thesis, Univeritas Wahid Hasyim Semarang.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (759kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (333kB)

Abstract

Jantung pisang merupakan salah satu bagian dari tanaman pisang yang sebenarnya kaya akan manfaat. Dibeberapa daerah jantung pisang sudah digunakan secara empiris untuk pengobatan. Jantung pisang mas memiliki kandungan senyawa flavonoid dan fenol, kedua senyawa ini memiliki aktivitas antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan ekstrak etanol jantung pisang mas (Musa acuminata Colla) dan juga identifikasi senyawa flavonoid dan fenol. Ekstrak etanol jantung pisang mas diperoleh dengan cara maserasi menggunakan pelarut etanol 70%. Uji aktivitas antioksidan ekstrak etanol jantung pisang mas dilakukan dengan metode DPPH dengan seri konsentrasi 5,0; 10; 15; 20 dan 25 µg/ml. Vitamin C sebagai pembanding dengan seri konsentrasi 1,0; 2,0; 3,0; 4,0 dan 5,0 µg/ml. Pengukuran absorbansi untuk menghitung persentase aktivitas antioksidan dengan menggunakan spektrofotometri UV-Vis pada gelombang maksimum yaitu 516,7 nm. Nilai IC50 ditentukan menggunakan regresi linier antara konsentrasi larutan uji dengan persentase aktivitas antioksidan. Identifikasi senyawa flavonoid dan fenol dengan menggunakan metode KLT. Hasil penelitian menunjukkan nilai IC50 ekstrak etanol jantung pisang mas memiliki nilai IC50 68,742 µg/ml yang menandakan aktivitas kuat berdasarkan klasifikasi Blois. Hasil uji KLT menunjukkan bahwa ekstrak etanol jantung pisang mas memiliki kandung senyawa flavonoid dan fenol. Kata Kunci : jantung pisang mas, antioksidan, DPPH, flavonoid, fenol, IC50.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 05 Oct 2016 02:48
Last Modified: 05 Oct 2016 02:48
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/490

Actions (login required)

View Item View Item