Wahid Hasyim University | Digital Repository

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DALAM MEMBENTUK KEPRIBADIAN DAN AKHLAQUL KARIMAH SISWA SERTA RELEVANSINYA DENGAN TUJUAN PENDIDIKAN NASIONAL

Sri, Wahyuni and Muh., Syaifudin (2020) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN AQIDAH AKHLAK DALAM MEMBENTUK KEPRIBADIAN DAN AKHLAQUL KARIMAH SISWA SERTA RELEVANSINYA DENGAN TUJUAN PENDIDIKAN NASIONAL. Masters thesis, Universitas Wahid Hasyim.

[img]
Preview
Text
Sri Wahyuni_18200011175_Pasca Sarjana_PAI.pdf

Download (28MB) | Preview

Abstract

Pendidikan akhlak berpengaruh pada tingkah laku anak dan kepribadiannya dalam tatanan agama Islam. Pembelajaran Aqidah Akhlak di MI NU TBS Kudus ini diajarkan kepada semua siswa agar siswa memiliki kepribadian yang baik atau berakhlaqul karimah. Permasalahan penelitian ini yaitu: 1) Pembelajaran Aqidah Akhlak di MI NU TBS Kudus. 2) Implementasi pembelajaran Aqidah Akhlak dalam membentuk kepribadian dan akhlaqul karimah siswa MI NU TBS Kudus. 3) Urgensi pembelajaran Aqidah Akhlak dengan tujuan pendidikan nasional 4) Faktor pendukung dan penghambat implementasi pembelajaran Aqidah Akhlak dalam membentuk kepribadian dan akhlaqul karimah siswa MI NU TBS Kudus. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, sumber data meliputi kepala madrasah, waka kesiswaan dan guru kelas. Teknik pengumpulan data diperoleh dengan metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Semua data dianalisis dengan dilakukan secara interaktif dan berlangsung secara terus menerus, meliputi reduksi, penyajian data, dan verifikasi. Hasil temuan menunjukkan bahwa: 1) Pembelajaran Aqidah Akhlak di MI NU TBS Kudus dilaksanakan 2 jam pada setiap minggunya, karena pelajaran Aqidah Akhlak merupakan kurikulum PAI. Metode yang dipakai yaitu ceramah, tanya jawab, penugasan dan latihan. Pembelajaran Aqidah Akhlak tersebut biasanya memberikan pemahaman kepada siswa. 2) Implementasi pembelajaran Aqidah Akhlak dalam membentuk kepribadian dan akhlaqul karimah di MI NU TBS Kudus yakni guru merencanakan materi yang akan disampaikan, kemudian guru memberikan penjelasan materi dan pengarahan tentang akhlaqul karimah atau adab-adab yang baik. Karena inti dari pembelajaran adalah berubahnya sikap. Adapun dalam pelaksanaan, guru menganjurkan untuk selalu membiasakan berperilaku baik dengan adanya nasehat dari guru. Setelah itu guru memberikan pembinaan agar memperbaiki moralnya. 3) Urgensi pembelajaran Aqidah Akhlak dengan tujuan pendidikan nasional yaitu sama-sama mengarahkan dalam menerapkan pendidikan dan berkepribadian baik dalam kehidupan sehari-hari. Karena dari tujuan pendidikan nasional diharapkan mereka yang memiliki pendidikan dengan baik, sedangkan pembelajaran akidah akhlaq menyiapkan peserta didik mengimani Allah dan merealisasikannya dalam perilaku akhlak mulia dalam kehidupan sehari-hari. 4) Faktor pendukungnya yaitu kesadaran akan adanya akhlak dalam kehidupan sehari-hari, peran guru di sekolah, pengaruh alat komunikasi yang digunakan dengan baik, mau mengambil teladan yang baik, dan sealu menghormati orang tua, guru dan semua orang, menerapkan budi pekerti. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu tidak adanya perubahan dari tingkah laku siswa setelah pembelajaran, kurang perhatian dan motivasi orang tua, pengarahan guru yang tidak dihiraukan, atau sering melanggar aturan madrasah, pengaruh teman yang kurang baik, dan kurangnya kesadaran dalam berakhlaqul karimah

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam (S2)
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 27 Jan 2024 03:09
Last Modified: 27 Jan 2024 03:09
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/4036

Actions (login required)

View Item View Item