Wahid Hasyim University | Digital Repository

AKTIVITAS ANTIOKSIDAN FRAKSI -HEKSAN EKSTRAK ETANOL BIJI DURIAN (Durio zibethinus Murr) MENGGUNAKAN METODE ABTS DAN PENETAPAN KADAR FLAVONOID TOTAL

Siti, Walidatur Rofiqoh and Anita, Dwi Puspitasari (2020) AKTIVITAS ANTIOKSIDAN FRAKSI -HEKSAN EKSTRAK ETANOL BIJI DURIAN (Durio zibethinus Murr) MENGGUNAKAN METODE ABTS DAN PENETAPAN KADAR FLAVONOID TOTAL. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.

[img]
Preview
Text
siti walidatur rofiqoh_155010098_Farmasi.pdf

Download (12MB) | Preview

Abstract

Radikal bebas yang berlebihan didalam tubuh dapat menimbulkan penyakit kanker, liver dan penuaan dini. Agar tubuh terhindar dari dampak negative radikal bebas maka tubuh membutuhkan asupan antioksidan. Biji durian (Durio zibethinus Murr) mengandung senyawa flavonoid yang memiliki aktivitas sebagai antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan aktivitas antioksidan fraksi n-heksan ekstrak etanol biji durian (FHEEBD) menggunakan metode ABTS dan menetapan kadar flavonoid total. Biji durian diekstraksi menggunakan pelarut etanol 70% dengan metode maserasi, kemudian difraksinasi dengan pelarut n-heksan, etil asetat dan air secara bertingkat. FHEEBD yang dihasilkan diuji aktivitas antioksidannya menggunakan metode ABTS dan vitamin C sebagai pembanding dengan spektrofotometri visible pada panjang gelombang 744,60 nm dan operating time (OT) pada menit ke-30. Penetapan kadar flavonoid total dengan metode kolorimetri menggunakan pereaksi AlCl3 dengan kuersetin sebagai pembanding menggunakan metode spektrofotometri UV kemudian dianalisis menggunakan persamaan regresi linier. Hasil penelitian FHEEBD diperoleh nilai ICsa sebesar 78.86 ppm dan kadar flavonoid total sebesar 16,77 mg EQ/gram sampel yang menunjukkan bahwa FHEEBD memiliki aktivitas antioksidan yang kuat dan FHEEBD mengandung senyawa flavonoid. Kata kunci: Biji durian (Durio zibhetinus Murr), ABTS, Antioksidan, Flavonoid total.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 25 Jan 2024 02:59
Last Modified: 25 Jan 2024 02:59
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/3939

Actions (login required)

View Item View Item