Wahid Hasyim University | Digital Repository

PENGEMBANGAN APLIKASI ANDROID MATERI IBADAH HAJI PADA MAPEL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) KURIKULUM 2013 KELAS X SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN DI SMK NU UNGARAN

Zulfatus, Sa’adah (2020) PENGEMBANGAN APLIKASI ANDROID MATERI IBADAH HAJI PADA MAPEL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) KURIKULUM 2013 KELAS X SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN DI SMK NU UNGARAN. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.

[img] Text
Zulfatus Sa’adah_156010049.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Kata Kunci: Aplikasi android, Materi Ibadah Haji, Kurikulum 2013 Kemajuan teknologi sangat mendukung kegiatan belajar mengajar bagi guru maupun bagi siswa di sekolah. Aplikasi android memudahkan user untuk melakukan komunikasi dan mendapatkan akses berbagai informasi. Peneliti pada penelitian ini bermaksud untuk merancang sebuah aplikasi berbasis android yang berisi tentang materi ibadah haji untuk siswa kelas X Sekolah Menengah Kejuruan. Penelitian ini menggunakan model ADDIE (analysis, design, development, implementation, evaluation). ADDIE adalah salah satu model yang umum digunakan dibidang desain instruksional panduan untuk menghasilkan desain yang efektif. Model ini adalah pendekatan yang membantu desainer instruksional, pengembang konten, atau bahkan guru untuk menciptakan desain pengajaran yang efisien dan efektif dengan menerapkan proses model ADDIE. Instrumen yang digunakan adalah angket/kuesioner dengan subyek penelitian yaitu ahli kurikulum, ahli multimedia/IT, dan siswa kelas X Sekolah Menengah Kejuruan. Kesimpulan penelitian menunjukkan: (1) Penelitian ini menghasilkan analisis pentingnya pengembangan aplikasi android materi ibadah haji pada mapel Pendidikan Agama Islam (PA I) Kurikulum 2013 kelas X Sekolah Menengah Kejuruan, (2) Penelitian ini menghasilkan produk aplikasi android materi ibadah haji pada mapel Pendidikan Agama Islam (PAI) Kurikulum 2013 kelas X Sekolah Menengah Kejuruan, dan (3) Produk berupa aplikasi android materi ibadah haji pada mapel Pendidikan Agama Islam (PAI) Kurikulum 2013 kelas X Sekolah Menengah Kejuruan efektif digunakan sebagai sumber belajar bagi siswa kelas Kelas X Sekolah Menengah Kejuruan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Agama Islam > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 05 Mar 2021 03:41
Last Modified: 05 Mar 2021 03:41
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2965

Actions (login required)

View Item View Item