Wahid Hasyim University | Digital Repository

ANALISIS PENDAPATAN DAN BAURAN PEMASARAN HASIL OLAHAN IKAN AIR TAWAR DI PAGUYUBAN NGUDI MULYO DESA JIMBARAN KECAMATAN BANDUNGAN KABUPATEN SEMARANG

Muhammad, Abdul Jalal (2020) ANALISIS PENDAPATAN DAN BAURAN PEMASARAN HASIL OLAHAN IKAN AIR TAWAR DI PAGUYUBAN NGUDI MULYO DESA JIMBARAN KECAMATAN BANDUNGAN KABUPATEN SEMARANG. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.

[img] Text
154010027 M Abdul Jalal.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Kabupaten Semarang berdasarkan data BPS tahun 2016, memiliki potensi yang baik untuk dikembangkan berbagai jenis ikan air tawar. Jenis ikan air tawar yang paling diminati masyarakat yaitu jenis ikan lele, ikan nila, ikan karper, ikan bawal, dan ikan gurami. Tujuan penelitian ini untuk menentukan biaya, penerimaan, pendapatan, dan bauran pemasaran pada usaha pengolahan ikan air tawar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskrptif kuantitatif dan metode pengambilan sampel daerah menggunakan metode purposive sampling. Penelititan ini dilakukan di Paguyuban Ngudi Mulyo Desa Jimbaran Kecamatan Bandungan Kabupaten Semarang. Metode pengambilan sampel responden menggunakan metodu purposive sampling dan didapatkan 2 responden dengan penentuan berdasarkan pelaku usaha yang masih aktif di Paguyuban Ngudi Mulyo. Responden pertama yaitu responden yang aktif setiap hari/ waktu produksi 7 hari dalam satu minggu, sedangkan untuk responden 2 waktu produksi hanya 2 hari yaitu pada hari sabtu dan minggu saja. Data yang diambil berupa data primer dan sekunder dengan teknik observasi, wawancara, kuisioner, dokumentasi, pencatatan dan kajian pustaka. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis pendapatan dan analisis bauran pemasaran. Berdasarkan analisis menunjukkan usaha pengolahan ikan air tawar pada responden 1 memperoleh penerimaan sebesar Rp. 29.379.000,- dan responden 2 sebesar Rp. 7.950.000,-. Biaya usaha yang dikeluarkan pada responden 1 sebesar Rp. 11.933.658,- dan responden 2 sebesar Rp. 3.671.972,-. Sedangkan pendapatan yang diperoleh pada responden 1 yaitu sebesar Rp. 17.445.342,- dan responden 2 sebesar Rp. 4.278.028,-. Bauran pemasaran pengolahan ikan air tawar di Paguyuban Ngudi Mulyo memiliki standar yang sama yang ditentukan melalui forum Paguyuban, yang membedakan hanya pada fasilitas yang diberikan oleh responden 1 lebih banyak seperti karaoke dan televisi. Harga pada responden 1 sedikit lebih tinggi dari pada responden 2. Kualitas rasa dari kedua responden berbeda dan memiliki karakter sendiri dikarenakan diolah menggunakan resep khusus. Kata Kunci: Olahan Ikan, Penerimaan dan Pendapatan, Bauran Pemasaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Program Studi Agribisnis
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 23 Feb 2021 05:52
Last Modified: 23 Feb 2021 05:52
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2877

Actions (login required)

View Item View Item