RATNA, WIDYANINGRUM (2020) PERSEPSI MAHASISWA TERHADAP LINGKUNGAN BELAJAR PADA PROGRAM STUDI SARJANA KEDOKTERAN FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS WAHID HASYIM. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.
Text
169010022 Ratna Widyaningrum.pdf Restricted to Registered users only Download (872kB) |
Abstract
Latar Belakang: Di dalam lingkungan belajar institusi pendidikan kedokteran, setiap mahasiswa kedokteran akan mengalami dan menjalani berbagai kegiatan belajar yang bervariasi. Oleh karena itu institusi pendidikan kedokteran harus dapat menciptakan lingkungan belajar yang nyaman bagi mahasiswa kedokteran tanpa menurunkan standar dan kualitas pembelajaran. Tujuan Penelitian: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi mahasiswa terhadap lingkungan belajar pada program studi Sarjana Kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Wahid Hasyim, sehingga dapat menjadi masukan kepada pihak institusi dalam upaya optimalisasi lingkungan belajar. Metode: Penelitian cross sectional dilaksanakan di FK UNWAHAS pada 30 Oktober 2019 dan melibatkan 140 responden mahasiswa terdiri dari semester 3, 5 dan 7. Data persepsi terhadap lingkungan belajar didapat dari kuesioner Dundee Ready Educational Environment Measure (DREEM) dan selanjutnya dilakukan penelitian untuk mengetahui persepsi mahasiswa tersebut berdasarkan hasil analisis kuesioner. Hasil: Penelitian ini menunjukkan 80% mahasiswa FK UNWAHAS memiliki persepsi sedang terhadap lingkungan belajar FK UNWAHAS. Dari lima kategori persepsi mahasiswa terhadap lingkungan belajar, terdapat 13 pernyataan yang masih mendapatkan respon negatif dari mahasiswa, respon negatif ini menunjukkan masih terdapat mahasiswa yang tidak puas terhadap elemen-elemen yang ada pada lingkungan belajar FK UNWAHAS. Kesimpulan: Pada penelitian ini persepsi mahasiswa terhadap lingkungan belajar adalah sedang yang menunjukkan lingkungan belajar FK UNWAHAS perlu ada peningkatan. Menurut pendapat mahasiswa, lingkungan belajar FK UNWAHAS masih terdapat kekurangan dari segi pengaturan dan koordinasi jadwal kuliah oleh bagian akademik dan dosen, dosen otoriter, dosen yang meremehkan mahasiswa, sarana yang masih kurang dan terbatas sehingga menyebabkan suasana belajar tidak kondusif, kurangnya motivasi dalam belajar dan kurangnya sistem peninjang untuk mahasiswa yang strees. Kata kunci: persepsi, lingkungan belajar, mahasiswa kedokteran
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran |
Depositing User: | eprints perpustakaan unwahas |
Date Deposited: | 20 Feb 2021 02:48 |
Last Modified: | 20 Feb 2021 02:48 |
URI: | http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2803 |
Actions (login required)
View Item |