Wahid Hasyim University | Digital Repository

PENGARUH KOMPENSASI DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP LOYALITAS KERJA KARYAWAN ( STUDI PADA PESONNA HOTEL SEMARANG )

Norma, Anis Maftukhah (2020) PENGARUH KOMPENSASI DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP LOYALITAS KERJA KARYAWAN ( STUDI PADA PESONNA HOTEL SEMARANG ). Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim.

[img] Text
151010119 Norma Anis Maftukhah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan membuktikan adanya pengaruh kompensasi dan pengembangan karir terhadap loyalitas kerja karyawan Pesonna Hotel Semarang. Dalam penelitian ini data yang digunakan adalah data primer dan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah karyawan Pesonna Hotel Semarang yang 50 responden. Metode analisis data yang digunakan adalah uji instrumen (uji validitas, uji reliabilitas), uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas), analisis regresi linier berganda dan uji hipotesis (uji t, koefiien determinasi). Hasil pengujian secara parsial (uji t) bahwa variabel kompensasi menunjukan t hitung sebesar 0,607 < t tabel 2,002 pada taraf signifikansi sebesar 0,547 > 0,05 artinya kompensasi tidak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas kerja karyawan Pesonna Hotel Semarang. Kemudian pengujian secara parsial (uji t) terhadap variabel pengembangan karir menunjukan t hitung sebesar 9,382 > t tabel 2,002 pada taraf signifikansi 0,000 < 0,05 artinya pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas kerja karyawan Pesonna Hotel Semarang. Hasil pengujian koefisien determinasi (R 2 ) terhadap kompensasi dan pengembangan karir menunjukan pengaruh terhadap loyalitas kerja karyawan Pesonna Hotel Semarang sebesar 0,700 atau 70%. Hal ini berarti kemampuan variabel independen dalam menjelaskan variansi variabel dependen sebesar 70% sedangkan sisanya 30% dijelaskan variabel independen lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci: Kompensasi, Pengembangan Karir, Loyalitas Kerja Karyawan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 04 Feb 2021 03:55
Last Modified: 04 Feb 2021 03:55
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2644

Actions (login required)

View Item View Item