Wahid Hasyim University | Digital Repository

PRARANCANGAN PABRIK ASAM SALISILAT DARI FENOL DAN SODIUM HIDROKSIDA KAPASITAS 10.000 TON/TAHUN

Hardiyanti, Amalia and Fadilla, Kurnia Riawanti (2019) PRARANCANGAN PABRIK ASAM SALISILAT DARI FENOL DAN SODIUM HIDROKSIDA KAPASITAS 10.000 TON/TAHUN. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim Semarang.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (257kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (830kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (156kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (453kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (366kB)
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (346kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (191kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LAMPIRAN .pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pabrik asam salisilat yang dirancang dengan kapasitas 10.000 ton/tahun ini berlokasi di kawasan Cilegon, Jawa Barat. Bahan baku yang dibutuhkan adalah fenol sebanyak 1.047,69 kg/jam dan sodium hidroksida sebanyak 445,83 kg/jam yang diperoleh dari PT Asahimas Subentra Chemical, Cilegon. Asam salisilat dibuat dengan cara sodium hidroksida pada suhu 30°C dan tekanan 1 atm direaksikan dengan fenol pada reaktor plug flow dengan kondisi isothermal adiabatis. Reaksi yang terjadi bersifat endotermis, sehingga untuk mempertahankan suhu dialirkan steam sebagai pemanas. Produk yang keluar reaktor yaitu sodium phenolat kemudian diumpankan ke reaktor dan direaksikan dengan karbondioksida menghasilkan sodium salisilat. Sodium salisilat tersebut direaksikan dengan asam sulfat dan air menghasilkan asam salisilat dan natrium sulfat. Unit pendukung proses terdiri dari unit pengadaan air yaitu sebanyak 540,41 m 3 /hari, unit pengadaan steam sebanyak 1.034,93 kg/jam, unit pengadaan listrik sebesar 1200 kW, unit pengadaan udara tekan sebesar 2100 m 3 /jam, unit pengadaan bahan bakar sebanyak 1.271,14 liter/jam. Pabrik juga dilengkapi laboratorium untuk menjaga mutu dan kualitas produk agar sesuai dengan spesifikasi yang diinginkan. Bentuk perusahaan yang dipilih adalah Perseroan Terbatas (PT), dengan struktur organisasi line and staff. Sistem kerja karyawan berdasarkan pembagian jam kerja yang terdiri dari karyawan shift dan non-shift. Dari hasil analisa ekonomi diperoleh Percent Return on Investment (ROI) sebelum pajak 78%, setelah pajak 31,80%, Pay Out Time (POT) sebelum pajak 1,3 tahun, setelah pajak 1,6 tahun, Break Even Point (BEP) 26,45%, Shut Down Point (SDP) 12,7%, dan Discounted Cash Flow (DCF) 75%. Dari hasil analisa ekonomi tersebut, pabrik asam salisilat dengan kapasitas 10.000 ton/tahun cukup menarik untuk dipertimbangkan pendiriannya di Indonesia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Kimia
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 04 Dec 2019 06:26
Last Modified: 04 Dec 2019 06:26
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/2046

Actions (login required)

View Item View Item