Wahid Hasyim University | Digital Repository

PENGARUH SARI BUAH PISANG RAJA (Musa paradisiaca L.) TERHADAP TERJADINYA INTERFERENSI PADA PENETAPAN KADAR PROTEIN DENGAN METODE LOWRY

Virginia, Kusuma WarDani (2018) PENGARUH SARI BUAH PISANG RAJA (Musa paradisiaca L.) TERHADAP TERJADINYA INTERFERENSI PADA PENETAPAN KADAR PROTEIN DENGAN METODE LOWRY. Skripsi thesis, Universitas Wahid Hasyim Semarang.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (855kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (566kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (453kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (919kB)
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (188kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (310kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Buah pisang raja sering dikonsumsi masyarakat secara langsung atau dalam bentuk olahan seperti jus atau sari buah. Buah pisang raja mengandung senyawa yang bersifat sebagai pereduksi sehingga berpengaruh pada kadar protein. Kadar protein dapat diperiksa untuk mendiagnosis penyakit hati dan ginjal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya interferensi oleh sari buah pisang raja pada analisis penetapan kadar protein dengan metode Lowry. Identifikasi senyawa pereduksi dalam sari buah pisang raja dilakukan terhadap flavonoid, tanin, saponin dan vitamin C. Larutan standar protein yang berupa Bovine Serum Albumin (BSA) dengan seri kadar 0,0; 100,0; 200,0; 300,0; 400,0; 500,0; dan 600,0 µg/ml selanjutnya masing-masing kadar ditambahkan sari buah pisang raja dengan kadar berturut-turut 0,0; 20.000; 40.000; 60.000; 80.000; 100.000; dan 120.000 µg/ml. Kemudian dianalisis menggunakan regresi berganda. Hasil identifikasi menunjukkan bahwa sari buah pisang raja mengandung flavonoid, tanin, saponin dan vitamin C. Kadar sari buah pisang raja dalam campuran mempengaruhi perubahan hasil penetapan kadar protein dengan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05). Pola interferensi yang terjadi sangat ditentukan oleh penambahan sari buah pisang raja pada kadar protein sehingga interferensinya berupa analyte independen. Kata kunci : Sari buah pisang raja, interferensi, penetapan kadar protein, metode Lowry

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Program Studi Farmasi
Depositing User: eprints perpustakaan unwahas
Date Deposited: 12 Feb 2019 04:42
Last Modified: 12 Feb 2019 04:42
URI: http://eprints.unwahas.ac.id/id/eprint/1581

Actions (login required)

View Item View Item